RSS

Arsip Tag: hipnotis

Tanya Jawab Seputar Hypnosis

Berikut ini adalah serangkaian informasi yang saya kemas dalam bentuk tanya jawab, seputar tentang hypnosis, hipnotis. Semoga dapat memberikan gambaran lebih jelas buat temen-temen sekalian..

Apa bedhanya hypnosis dengan hypnotist?
Hypnotist adalah pelaku atau orangnya. Sedangkan Hypnosis adalah proses, kegiatan, atau kondisinya.
NB: di masyarakat kita seringkali dianggap sama.

Apakah setiap orang bisa melakukan hypnosis?
Yup, sebenarnya IYA. Pada dasarnya setiap orang bisa. Ini bukan soal bakat, faktor keturunan, dan atau kesaktian tertentu.

Apakah pada kondisi hypnosis itu, seorang hypnotist  memiliki control sepenuhnya terhadap klien?
Sebenarnya TIDAK. Pada dasarnya tetap saja akan terbatasi dengan nilai-nilai atau belief yang diyakini oleh orang (kien) tersebut.

Apakah penting belajar hypnosis?
Sebenarnya itu tergantung pilihan pada diri masing-masing orang. Sebab segala sesuatu barua kan memiliki arti pada saat kita telah memberikan arti pada sesuatu itu.

Apakah seseorang bisa belajar hypnosis secara mandiri?
BISA. Pada dasarnya pelatihan-pelatihan dan workshop dilakukan untuk memperkenalkan metode yang lebih efektif saja.

Apakah berbahaya jika seseorang belajar hypnosis secara mandiri?
Pada dasarnya TIDAK BERBAHAYA SAMA SEKALI. Hanya, belajar dengan tutor tentu akan lebih mudah, lebih efektif, dan terkendali dari peluang penyimpangan.

Apa sih modak utama belajar hypnosis?
MAU dan PERCAYA DIRI.

Apakah seseorang dapat membantu orang lain dengan kemampuan hypnosis yang ia miliki?
YA. Dan penanganan-penanganan kasus terapi seperti itulah yang dikenal dengan hypnotherapy.

Seperti apa sajakah kasus-kasus yang dapat ditangani dengan memanfaatkan hypnotherapy?
Hypnotherapy dapat membantu menyelesaikan kasus-kasus stress, depresi, trauma, fobia, minder atau kurang percaya diri, kegelisahan, kekecewaan atau kesedihan berkepanjangan, kurangnya penerimaan diri, kecanduan narkoba, dsb.

Apakah dalam hypnosis perlu ritual mistik atau berbau klenik tertentu?
TIDAK.

Jadi, ilmu hypnosis itu bukan ilmu hitam?
BUKAN! Hypnosis bukanlah ilmu hitam atau ilmu untuk berbuat jahat. Hypnosis adalah secuil misteri ilmu yang yang ada di kehidupan ini, yang musti kita gali dan kita manfaatkan untuk membuat diri kita, kualitas hidup kita bisa lebih baik.

=======

JADWAL WORKSHOP TERDEKAT;  intip di sini.

 
Tinggalkan komentar

Ditulis oleh pada Januari 29, 2012 inci tanya jawab

 

Tag: , , , ,